Hadirnya aplikasi adzan waktu sholat otomatis dapat menjadi pengingat di saat waktu untuk sholat telah tiba.
Sebagai seorang muslim yang ta’at, alangkah baiknya jika kita selalu menjalankan sholat lima waktu yakni Subuh, Dzuhur, Ashar, Maghrib, dan Isya tepat waktu.
Kendati begitu, kegiatan yang diakukan setiap harinya terkadang membuat kita lalai dalam menunaikan sholat tepat waktu.
Apalagi jika ada tugas pekerjaan yang mengharuskan kita pergi ke suatu daerah yang jaraknya jauh dari masjid.
Namun tak perlu khawatir, di era teknologi canggih ini semua itu tak lagi jadi penghalang bagi kita untuk sholat di awal waktu dengan hadirnya aplikasi adzan dan waktu shalat di smartphone.
Nama Aplikasi Adzan Waktu Sholat Otomatis Terbaik
Berikut ini nama-nama aplikasi adzan dan waktu sholat yang bisa kalian unduh.
تك Salatuk (Prayer time)

Aplikasi pertama yakni تك Salatuk (Prayer time) yang sangat multifungsi dan membantu kita dalam hal beribadah, sehingga recommended untuk kalian install di smartphone.
تك Salatuk (Prayer time) dapat memberikan informasi tentang masjid terdekat dengan lokasi kamu, waktu sholat, hingga arah kiblat di mana pun kamu berada.
Athanotify – Aplikasi Adzan Waktu Sholat Otomatis

Yang tak kalah menarik untuk kalian unduh di smartphone adalah Athanotify yang memiliki sejumlah fitur menarik di dalamnya.
Dengan menggunakan aplikasi ini, kamu tidak hanya akan diingatkan mengenai jadwal sholat lima waktu dengan mengumandangkan adzan.
Namun, apk ini dibekali pula oleh widget yang menarik untuk menghiasi layar utama HP kamu.
BACA JUGA: Aplikasi Kiblat Sholat
Jadwal Waktu Sholat Indonesia – Kiblat, Adzan, Doa

Dari namanya saja, pasti kamu sudah mengetahui tentang fungsi-fungsi yang dimiliki aplikasi ini, yakni jadwal waktu sholat, arah kiblat, adzan, hingga doa.
Menariknya, aplikasi ini tidak hanya menampilkan informasi jadwal sholat di Indonesia saja, namun juga di negara lain berdasarkan lokasi penggunanya.
Salaam – Aplikasi Adzan Waktu Sholat Otomatis di Android

Kalau aplikasi yang satu ini pastinya kalian sudah tak asing lagi, kan? Ya, aplikasi tersebut bernama Salaam.
Salaam menyediakan beragam fitur untuk penggunanya, mulai dari fitur adzan oyomatis, arah kiblat, hingga jadwal sholat.
Tak hanya itu, terdapat fitur lainnya yakni bacaan doa harian, panduan singkat ibadah Umroh dan Haji.
Alarm Adzan Otomatis Muslim Indonesia 2020 : Toppa

Dari beberapa aplikasi di atas masih belum menemukan yang cocok? Tenang saja, kami punya rekomendasi lain, yakni aplikasi Alarm Adzan Otomatis.
Sama seperti aplikasi-aplikasi sebelumnya, Alarm Adzan Otomatis juga menawarkan fitur lainnya, yakni hafalan doa harian, dan arah kiblat.
Prayer Times

Tak hanya menunjukkan waktu sholat setiap harinya, Aplikasi Adzan Waktu Sholat Otomatis ini juga akan menginformasikan tentang peristiwa penting yang terjadi pada hari tersebut, misalnya hari kelahiran Nabi Muhammad SAW, dll.
Saat waktu sholat tiba, aplikasi ini akan mengumandangkan adzan, sehingga di mana pun kamu bisa langsung menunaikan sholat tepat waktu.
Jadwal Sholat dan Imsakiyah

Aplikasi selanjutnya yang bisa kalian install di smartphone Android adalah Jadwal Sholat dan Imsakiyah.
Ketika menginstal aplikasi ini, kamu pun dapat menyesuaikan waktu sholat sesuai dengan lokasi kamu berada.
Saat waktu sholat tiba, secara otomatis apk ini akan mengumandangkan adzan. Sangat bermanfaat, bukan?
BACA JUGA: Aplikasi Surat Yasin
Download aplikasi adzan 5 waktu sholat otomatis yang dilengkapi dengan fitur-fitur bermanfaat lainnya. See you in the next article, guys!