Mau memperkecil ukuran file PDF dengan mudah? Jika iya, kamu bisa menggunakan aplikasi kompres PDF yang di antaranya bisa digunakan secara offline dan online.
Ditambah lagi aplikasi tersebut dapat kita install di smartphone. Jadi, urusan memperkecil ukuran PDF akan lebih cepat sekaligus praktis.
Mengompres file PDF juga bisa menjadi pilihan yang tepat saat kamu hendak mengirimkannya ke seseorang.
Terkadang ukurannya yang besar membuat proses pengiriman jadi lebih lambat. Alhasil, aktivitas-mu pun jadi terganggu.
Agar tak terjadi lagi seperti demikian, TribunABG telah merangkum beberapa aplikasi untuk memperkecil ukuran PDF.
Aplikasi Kompres PDF Terbaik di Smartphone
Di bawah ini kami akan membahas mengenai nama-nama aplikasi plus keunggulan yang dimilikinya. Mari kita simak sama-sama guys!
PDF Utils

Pertama, ada aplikasi PDF Utils yang dapat kalian download tanpa biaya alias gratis di Google Play Store.
Aplikasi ini menyediakan beragam opsi yang cukup banyak, seperti menggabungkan PDF, melakukan rotasi, menambahkan watermark pada ke PDF, dan lainnya.
Ketika menggunakan aplikasi ini secara gratis, akan muncul sejumlah iklan. Namun iklan tersebut akan hilang jika kamu menggunakannya secara berbayar.
Compress PDF – Aplikasi Kompres PDF Terbaik

Seperti namanya, Compress PDF mengkhususkan dirinya untuk melakukan kompres pada ukuran file PDF skaja.
Keunggulan aplikasi ini adalah tidak hanya bisa impor dokumen dari memori internal, namun juga terhubung ke layanan cloud seperti Dropbox, Google Driver dan lain-lain.
BACA JUGA: Aplikasi Edit Video Terbaik
iLovePDF

Tak kalah bagus dari aplikasi sebelumnya, iLovePDF juga mempunyai segudang fitur yang patut kalian coba.
Ya, fitur yang dimiliki aplikasi adalah fitur editing yang bisa membuat file dokumen kamu menjadi lebih menarik atau sesuai keinginan.
Akan tetapi, untuk menikmati seluruh fitur yang dimiliki iLovePDF, pengguna diharuskan melakukan pembayaran.
PDF Tools – Aplikasi Kompres PDF

PDF Tools juga merupakan aplikasi yang recommended digunakan karena memiliki sekitar 10 fitur yang dapat kamu gunakan, salah satunya pasti untuk mengompres ukuran PDF.
Namun selain itu terdapat pula fitur lainnya seperti membagi file PDF jadi banyak halaman, melakukan rotasi, menghapus halaman, hingga menambahjan tanda air.
Hingga kini, PDF Tools telah diunduh lebih dari 100 ribu pengguna dengan rating mencapai 4.0. Wah, pastinya kamu tertarik bukan?
All PDF

All PDF dapat melakukan kompres PDF dengan hasil yang maksimal. Selain itu, aplikasi ini juga bisa digunakan untuk pembaca file PDF.
Tersedia pula fitur-fitur unggulan lainnya yang bisa kalian gunakan. Jika tertarik, langsung saja unduh All PDF di Google Play Store.
Smallpdf

Masih dengan aplikasi pengompress PDF di HP, Smallpdf pun hadir untuk membantumu dalam urusan mengompres dokumen dengan bentuk PDF.
Aplikasi kompres file PDF ini memiliki fitur konversi PDF ke Word dan sebaliknya, konversi PDF ke JPG dan sebaliknya, memindai beberapa dokumen, dan masih banyak yang lainnya.
Tentunya dengan beragam fitur yang dimiliki Smallpdf bisa membantumu dalam berbagai hal. Recommended banget, deh!
PDF Compressor

Cara memperkecil ukuran PDF bisa dengan mudah kalian lakukan dengan menggunakan aplikasi PDF Compressor – compress pdf file size.
Kamu pun dapat memperkecil atau mengurangi ukuran file PDF yang terlalu berat hanya dengan beberapa langkah.
Menariknya, PDF Compressor – compress pdf file size dapat terhubung dengan Google Drive, cloud Dropbox, dan lainnya.
Kompres File PDF

Rekomendasi apk terakhir adalah Kompres File PDF. Kamu bisa mengompres ukuran file PDF dengan mudah agar menghemat ruang penyimpanan di smartphone-mu,
Proses pengompresan file PDF yang berukuran besar pun sangat mudah ditambah lagi kualitas file tersebut tidak berkurang meski sudah diperkecil.
BACA JUGA: Aplikasi Kompres Foto TerbaikĀ
8 aplikasi kompres PDF terbaik dan gratis di HP Android telah kami beri tahu, dengan begitu kalian bisa melakukan kompresi tanpa perlu menggunakan PC atau laptop.